Jumat, 16 November 2012

Drift Battle

Ajang olah raga drift memang semakin digemari. Timbal baliknya adalah mobil berpanggerak roda belakang  (RWD) yang idealnya dipakai untuk drift menjadi sebuah trend, baik yang sudah lawas maupun terbaru.

Bila kita pernah melihat kompetisi drift di Tanah Air, inilah jajaran mobil RWD yang sering dipakai untuk mengaspal.
Drift
Nissan Silvia

Kemampuannya meliuk-liuk di lintasan drift membuat Nissan Silvia menjadi mobil terfavorit untuk dijadikan kendaraan drifting, terutama yang sering kita lihat adalah generasi S13, S14, S15. Nissan Silvia memang seolah lahir untuk berlaga di ajang ini.
Drift

Bentuk body yang aero dinamis ditambah dengan teknologi S-platform membuat Silvia sangat cepat melahap tikungan dengan kestabilan yang tinggi. Selain itu, sedan sport pintu dua ini dibekali mesin berkode SR yang sudah terbukti mumpuni diajang olah raga motorsport.
Drift

Nissan Cefiro

Nissan Cefiro generasi yang lahir pada era 1988-1994 memang paling diminati untuk drifting karena mendapat julukan versi murahnya untuk bermain drift. Body pipihnya memang cukup ideal dipakai di ajang drift, lalu memiliki sudut yang besar pada steering angle.
Drift

Belum lagi perangkat kompetisinya cukup beragam, karena Cefiro bisa memakai komponen dari Nissan Silvia S13, S14 dan S15 yang memang dirancang untuk adu kencang. Menu lainnya adalah memakai mesin SR ataupun RB lengkap dengan turbo.
Drift

BMW Seri 3

Bebarapa drifter nasional mempercayakan BMW Seri 3 khususnya E36 dan E46 untuk diajak berpacu di lintasan drift. Tampang Eropa yang kental menjadi daya tarik tersendiri, selain kelincahannya mengaspal di ajang drifting.

Selain itu memiliki mesin yang mumpuni, maupun bisa mengganti mesin kepunyaan lain. Seri 3 merupakan merek Eropa yang tak pernah absen di ajang dirft dibanding merek dari benua yang sama.
Drift

Toyota Cressida

Toyota Cressida menawarkan sajian berbeda bagi penggemar drifting di Tanah Air. Mobil yang terbilang mewah pada jamannya ini bisa dilakukan engine swap dengan mesin yang lebih powerful untuk memutar roda. Selain itu juga memiliki sejumlah racing parts untuk dijejali.
Drift

Toyota Cressida hadir di Indonesia pada rentan tahun 1984-1988, atau tepatnya generasi ke-3 di dunia. Meskipun tak sebanyak merek diatas, tapi Cressida cukup mendapat tempat tersendiri di ajang drift.
Drift


Tidak ada komentar:

Posting Komentar